LEBAK

Karyawan Indomaret Cabang Lebak Antusias Ikuti Donor Darah

LEBAK – (BTP) – Puluhan karyawan PT Indomarco Prismatama (Indomaret) Cabang Lebak antusias mengikuti donor darah yang digelar di kantor Indomaret Cabang Lebak, Rabu 08 Mei 2024.

Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Sedunia 2024 itu dibuka berkat kerjasama antara Indomaret Cabang Lebak dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lebak.

Development Manager Indomaret Cabang Lebak, Mardhani mengatakan, kegiatan donor darah tersebut merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan darah.

“Hari ini bertepatan dengan Hari Palang Merah Internasional yang bertema ‘Tetap Jaga Kesemangatan Kemanusiaan’, jadi kami tetap semangat untuk melakukan kegiatan donor darah ini demi kemanusiaan dan kepedulian kita,” katanya, Rabu 8 Mei 2024.

Mardhani berharap kegiatan donor darah yang dilakukan pihak Indomaret dapat turut membantu serta menolong masyarakat Lebak yang membutuhkan.

“Semoga dengan kegiatan ini bisa membantu PMI dalam menyediakan stok darah untuk masyarakat Kabupaten Lebak, serta menjadi nilai pahala kebaikan bagi karyawan yang sudah mendonorkan darahnya dengan ikhlas,” harapnya.

Sementara itu, Kordinator PMI Lebak Adi Setiadi mengatakan, kegiatan donor darah yang digelar di Indomaret Cabang Lebak ini berhasil mendapatkan 70 kantong darah dari 80 peserta yang mendaftar.

“Alhamdulillah acara berjalan lancar dan mendapatkan 70 kantong darah dari 80 peserta, karena yang 10 orang tidak lolos seleksi pengecekan kesehatan sebelum mendonor,” katanya.

Lebih lanjut, Adi mengatakan, bahwa donor darah yang dilakukan Indomaret Cabang Lebak ini sudah menjadi agenda rutin pihak Indomaret Lebak.

“Setahun sekali atau terkadang tiga bulan sekali diagendakan. Bahkan, terkadang juga empat sampai lima kali dalam setahun,” ujarnya.

Adi mengapresiasi, pihak Indomaret atas keaktifan dalam kegiatan sosial tersebut. Mudah-mudahan bisa juga diikuti oleh perusahaan-perusahaan yang ada di Lebak.

“Saya harap kedepannya lebih banyak lagi yang perusahaan yang ikut kegiatan donor darah, baik pendonor darah baru maupun pendonor darah rutin,” tutup Adi. (Ria/Btp)

Tinggalkan Balasan